Senin, 21 Oktober 2013

PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS)


PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS)
Salah satu strategi utama untuk mencapai tujuan Pembangunan Kesehatan di Indonesia adalah menggerakkan dan memberdayakan masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). PHBS adalah Sekumpulan perilaku yang dipraktikkan atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran yang menjadikan seseorang atau keluarga dapat menolong dirinya sendiri dibidang kesehatan dan berperan aktif dalam mewujudkan kesehatan masyarakatnya.

Indikator PHBS tatanan rumah tangga adalah suatu alat ukur atau merupakan suatu petunjuk yang membatasi fokus perhatian untuk menilai keadaan atau permasalahan kesehatan di rumah tangga. Indikator PHBS tatanan rumah tangga diarahkan pada aspek program prioritas yaitu KIA, Gizi, kesehatan lingkungan, Gaya Hidup dan Upaya Kesehatan Masyarakat. Indikator PHBS tatanan rumah tangga yang digunakan di Jawa Tengah terdapat 16 variabel, yang terdiri dari 10 indikator nasional dan 6 indikator lokal Jawa Tengah. Keenam belas indikator PHBS tersebut, meliputi:
 1) Persalinan oleh Tenaga Kesehatan
 2) ASI ekslusif
 3) Gizi seimbang
 4) Menggunakan air bersih
 5) Menggunakan jamban sehat
 6) Kepadatan hunian rumah
 7) Lantai kedap air
 8) Aktifitas fisik/olah raga
 9) Bebas asap rokok
 10) Kepesertaan Jaminan Pemeliharaan Kesehatan
 11) Menimbang balita
 12) Membuang sampah
 13) Mencuci tangan pakai sabun
 14) Menggosok gigi
 15) Tidak menyalahgunakan Miras/Narkoba
 16) Melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN).

Selasa, 24 September 2013

Anggrek


Suku anggrek-anggrekan atau Orchidaceae merupakan satu suku tumbuhan berbunga dengan anggota jenis terbanyak. Jenis-jenisnya tersebar luas dari daerah tropika basah hingga wilayah sirkumpolar, meskipun sebagian besar anggotanya ditemukan di daerah tropika. Kebanyakan anggota suku ini hidup sebagai epifit, terutama yang berasal dari daerah tropika. Anggrek di daerah beriklim sedang biasanya hidup di tanah dan membentuk umbi sebagai cara beradaptasi terhadap musim dingin. Organ-organnya yang cenderung tebal dan "berdaging" (sukulen) membuatnya tahan menghadapi tekanan ketersediaan air. Anggrek epifit dapat hidup dari embun dan udara lembap. 











          






Demikian foto-foto bunga anggrek yang dapat saya unggah. terimaksih.

Cara membuat blog dengan bogger.


Blog adalah singkatan dari Weblog awalnya adalah sebuah kelompok website pribadi yang diupdate secara rutin oleh para pembuatnya dan berisi link-link ke website lain yang dianggap menarik, merekapun memberikan komentar sendiri pada link tersebut.

Weblog kemudian berkembang dimana para pembuatnya dapat menampilkan beragam isi web secara mudah diantaranya berupa karya tulis, link internet, dokumen dan gambar dalam format pdf, word, jpg dan lain-lain.

Sejalan dengan perkembangan dunia IT kini sebuah Blog sangat variatif, banyak Blog yang berfungsi sebagai buku harian online yang berisi uneg-uneg atau pikiran pembuatnya, ada juga yang menjadikan Blog sebagai sarana bisnis toko online, bahkan tidak sedikit para pembuat Blog memanfaatkannya untuk meraup dollar dengan berbagai fasilitas yang tersedia.

Nah, bagi Anda yang tertarik ingin mengetahui bagaimana membuat sebuah Blog berikut disajikan Panduan Cara Membuat Blog dengan Blogger, berikut langkah-langkahnya.

  1. Anda harus memiliki Akun Google, bila belum punya Anda dapat membuatnya sebagaimana postingan sebelumnya Cara Membuat Email Google atau gmail.
  2. Setelah Anda memiliki akun atau email Google, selanjutnya pada internet browser ketikkan http://www.blogger.com maka anda akan masuk ke halaman Blogger Create a blog. It's free seperti gambar di atas.
  3. Pada kotak Sign in Email ketikkan alamat Email Google dan password Anda pada kotak Password kemudian klik tombol Sign in.
  4. Kemudian kita akan masuk jendela atau halaman berikutnya, pada Profile Options klik tombol Create a Google+profile.
  5. Selanjutnya diarahkan pada halaman Google+ yang terdiri dari 3 langkah, pada langkah 1 Anda dapat memasukkan foto, mengubah biodata dan lain-lain, kemudian klik tombol Tingkatkan.
  6. Pada langkah ke 2 dapat anda abaikan dengan mengklik tombol Lewati.
  7. Akan ada peringatan karena melewati langkah 2 di atas, klik tombol Tetap lanjutkan.
  8. Kemudian akan muncul halaman Ikuti orang-orang dan laman yang menarik, klik tombol Lanjutkan.
  9. Kembali akan ada peringatan karena mengabaikan langkah diatas, klik tombol Tetap lanjutkan.
  10. Pada halaman selanjutnya Anda dapat memperbarui profil dengan mengubah foto, mengisi tempat bekerja, sekolah dan tempat tinggal. Setelah itu klik tombol Selesai.
  11. Anda akan masuk halaman berikutnya yaitu Confirm Your Profile, pada halaman ini klik tombol Continue to Blogger.
  12. Makan Anda akan berada pada halaman berikutnya yang bertuliskan Blog [Nama Anda], klik tombol Blog Baru.
  13. Ada 2 kotak yaitu Judul dan Alamat serta daftar Template. Pada kotak Judul ketik nama Blog yang Anda inginkan misalnya : Blog Nama Anda, dan pada kotak Alamat ketik alamat blog yang anda inginkan dan pastikan belum pernah dibuat orang lain misalnya : nama_anda.blogspot.com. Sedangkan untuk Template Anda bisa memilih jenis template yang anda sukai. Lalu klik tombol Buat blog.
  14. Selanjutnya akan masuk ke halaman yang menyatakan bahwa Blog Anda telah dibuat, klik tombol Mulai mengeposkan untuk memulai membuat tulisan pada blog Anda.
  15. Kemudian Anda akan diarahkan ke halaman postingan baru, silakan diisi Judul postingan pada kotak Post title dan isi artikel pada kotak besar. Pada kotak isi artikel Anda bisa menyisipkan gambar, link, mengatur jenis, ukuran dan warna font dan lain-lain. Setelah Anda yakin telah selesai dengan postingan klik tombol Publish. Anda bisa memilih Publik lalu klik tombol Bagikan.
  16. Selesai. Anda telah memiliki sebuah Blog dan satu postingan, untuk melihat seperti apa tampilan Blog Anda klik tombol View blog dan itulah hasilnya.
  17. Anda masih bisa mengcustom Blog baru ini sesuai selera, dengan mengganti Template maupun mengedit postingan Anda sebelumnya.
Demikian info Cara Membuat Blog dengan Blogger semoga bermanfaat.